22 November 2016

Animo Pelatihan Blog Karang Taruna Desa Blagung

Ristansari - Upaya dalam mengikuti dan berkontribusi dalam bidang teknologi informasi melalui workshop pembuatan blog karang taruna di Desa Blagung telah teralisasi. Melalui pelatihan yang dilaksanakan pada hari Minggu, 20 November 2016 telah berhasil menghadirkan 32 peserta baik dari elemen karang taruna dan peserta umum. Dengan tolak ukur setiap karang taruna memiliki 1 blog KarTar pada akhir pelatihan. 

Peserta Pelatihan

Peserta yang hadir pada tidak hanya dari karang taruna, tetapi juga ada beberapa peserta umum. Terdapat 6 perwakilan dari karang taruna Blagung seperti KarTar Candra Muda, Bakti Ananda, Detak Muda, Iregar, Tunas Muda dan  Ristansari, sedangkan KarTar di luar Blagung yakni dari KarTar Prisma desa Bendungan dan sejumlah peserta umum dari Desa Gunung, dan Simo.  Pada pelatihan ini peserta difasilitasi dengan Wifi Gratis yang disediakan oleh pemerintah Desa. Setiap peserta diperkenankan untuk membawa laptop dan smartphone yang akan digunakan untuk praktek. 

Pelatihan Blog Desa Blagung

Pelatihan blog/ web untuk KarTar dan umum yang diadakan di Desa Blagung merupakan acara perdana dengan topik pembahasan bagaimana membuat blog profesional untuk organisasi. Acara ini dimulai pada pukul 13.00 hingga 15.30. Acara wokrshop dimulai dengan pembukaan dan menyanyikan lagu Indonesia Raya, Selanjutnya acara di lanjutkan dengan pemaparan materi dari Nara Sumber yakni Sdr Agung Prasetyo yang merupakan penulis buku "Mahasiswa Setengah Blogger". Sebelum peserta praktek membuat blog peserta dijelaskan tentang apa itu blog, manfaat blog untuk organisasi, visi memiliki blog, jenis materi yang ditulis di blog. 

Selanjutnya prakek pembuatan blog dengan panduan langsung dari pemateri mulai dari menentukan judul, menentukan alamat blog, menulis artikel yang benar, menambah gadget blog, dan merubah tampilan blog supaya terlihat profesional dan menarik. 

Setelah praktek selesai dilanjutkan dengan tanya jawab seputar permasalahan dalam pembuatan blog. Dengan goal terakhir yakni, setiap blog yang berhasil dibuat dicantumkan dalam link blog Karang Taruna Ristansari. Selain itu materi yang telah disajikan juga dapat di DOWNLOAD di Blog Ristansari.

Penutupan pelatihan blog desa Blagung

Workshop atau pelatihan pembuatan blog dengan tema "web sebagai eksistensi organisasi" ini berlanjalan dengan lancar dan sukses. Hal ini dapat dilihat dari jumlah peserta yang sebelumnya hanya ditargetkan panitia sebanyak 20 orang menjadi 32 orang. Selain itu setidaknya telah ada 5 blog KarTar baru yang nantinya akan menjadi media setiap kegaitan KarTar.

Pelatihan blog ini sebagai langkah awal pengenalan media blog, untuk selanjutnya masih perlu ada pembinaan terkait pengelolaan blog, karena memang pembuatan blog tidak bisa dilakukan secara instan. Setidaknya telah ada langkah awal untuk memulai mengisi blog, selain itu juga acara ini sebagai dapat menjadi pemersatu, wadah, dan silaturohmi antar karang taruna tingkat RT di Desa Blagung. 

Share:

0 comments:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Apa kata mereka?

Rosidi: Pemuda, Baktimu Kini

"Tidak hanya sebuah gagasan, tetapi bukti" itu lah karang taruna Ristansari. Saya menjadi saksi dimana selama dua tahun ini pem...